Sabtu, 16 Juni 2012

5 Penyebab Anak Susah Makan


5 Penyebab Anak Susah Makan - hidupsehat
Berikut adalah 5 penyebab anak susah makan
  1. Anak sedang sakit
Cermati apakah ia mengeluh nyeri perut, muntah, atau diare, mungkin anak sedang terserang infeksi virus, bakteri, atau parasit. Selain infeksi, ada penyakit lainnya yang dapat mempengaruhi proses makan anak, misalnya alergi zat makanan tertentu, bibir sumbing, dan lain-lain.
  1. Suasana hati
Apakah anak terlihat sedih dan murung? Suasana hati anak sangat mempengaruhi keinginan makannya. Orang tua sering memaksa, atau bahkan mengancam anak. Tujuannya agar anak mau makan. Namun biasanya anak malah menangis dan takut, dan justru semakin menolak makan.
  1. Banyak minum susu
Susu seringkali dianggap sebagai pengganti nasi bila anak tidak mau makan. Minum susu terlalu banyak dapat menyebabkan anak menolak makan karena sudah merasa kenyang.
  1. Mengemil berlebihan
Si kecil lebih memilih makan kue-kue, roti, biskuit, dan makanan cemilan lainnya? Perilaku mengemil yang berlebihan, terutama di antara waktu makan, apalagi ditambah dengan jenis cemilan yang padat kalori dapat menyebabkan anak malas makanan utama.
  1. Jenis makanan kurang bervariasi
Sama seperti orang dewasa, anak-anakpun memerlukan variasi jenis makanannya.  Kreasikan makanan buat si kecil dengan tampilan yang menarik.

Referensi :
  1. Ellen S. Rome, etal. 2003. Children and Adolescent with Eating Disorders: The State of the Art. Pediatrics, 111 (1): 98-103.
  2. Ellyn Satter. 1990. The Feeding Relationship: Problems and Interventions. The Journal of Pediatrics, 117 (2): 181-189.

0 komentar:

Posting Komentar